Pernahkan Anda mempertanyakan apakah pasangan Anda masih mencintai Anda? Atau apakah Anda pernah merasa hubungan-hubungan Anda bertepuk sebelah tangan? Apabila pernah, jangan bersedih. Anda tidaklah sendiri. Hampir semua orang yang kita kenal pasti pernah merasakannya. Mengapa perhatian dan perbuatan-perbuatan yang kita lakukan untuk orang-orang yang kita kasihi tidak berdampak seperti yang kita harapkan? Anda mungkin saja berbicara dengan bahasa kasih yang berbeda dari pasangan Anda atau orang yang Anda kasihi.

Jenis-jenis Bahasa Kasih
Apa saja jenis-jenis dari bahasa kasih? Secara umum kita semua memberi dan menerima kasih dalam 5 cara yang berbeda, yaitu : kata-kata penegasan, tindakan melayani, menerima hadiah, waktu yang berkualitas, serta sentuhan fisik. Kelima hal ini disebut sebagai “bahasa kasih”. 5 bahasa kasih adalah sebuah konsep yang diciptakan oleh Dr. Gary Chapman melalui pengalamannya selama puluhan tahun sebagai seorang konselor pernikahan. Mari kita pelajari lebih lanjut masing-masing jenis bahasa kasih tersebut.
- Kata-kata penegasan.
Ketika kata-kata penegasan adalah bahasa kasih dominan Anda, kata-kata yang diberikan oleh orang lain dapat membangun Anda. Anda dapat berkembang dengan kata-kata yang penuh kasih sayang, kata-kata pujian, kata-kata yang mendorong dan memotivasi yang diucapkan oleh orang lain. Sebaliknya, ketika Anda menerima kata-kata yang kasar dan mengkritik Anda, hal ini akan Anda ingat dan dapat mengganggu Anda untuk waktu yang sangat lama dibandingkan dengan orang yang tidak berbicara bahasa kasih kata-kata penegasan.
- Tindakan pelayanan.
Ketika Anda berbicara bahasa kasih tindakan pelayanan, apapun yang pasangan Anda lakukan untuk Anda dengan rela dan bertujuan meringankan beban kerja Anda, akan Anda lihat sebagai tanda dan ekspresi kasih pasangan Anda kepada Anda. Misalnya, Anda akan merasa diperhatikan ketika pasangan Anda membantu membawakan tas Anda yang berat atau juga membuatkan sarapan pagi untuk Anda sebagai kejutan. Di sisi lain, ketika pasangan Anda bermalas-malasan atau mengingkari janjinya untuk melakukan sesuatu dapat menyakiti perasaan Anda dan membuat Anda merasa tidak berarti bagi pasangan Anda.
- Menerima hadiah.
Ketika bahasa kasih Anda adalah menerima hadiah, apabila Anda menerima sebuah hadiah yang benar-benar dipikirkan dan direncanakan dengan baik untuk Anda, Anda akan merasa sangat istimewa. Hal ini akan membuat Anda merasa sangat dikasihi. Apabila Anda menerima hadiah yang umum dan apabila pasangan Anda melupakan sebuah tanggal penting atau acara khusus, hal-hal seperti ini akan membuat Anda merasa diabaikan. Banyak orang yang salah mengartikan seseorang yang senang menerima hadiah sebagai seorang yang memiliki sifat materialistis. Tetapi pada dasarnya, seseorang yang memiliki bahasa kasih menerima hadiah, tidak perlu diberikan hal-hal yang mahal. Hadiah-hadiah tersebut bisa sesederhana makanan ringan yang disukai dan diterima setelah melalui hari kerja yang panjang dan melelahkan. Hadiahnya tidak perlu mahal, namun yang menjadi kunci utama adalah hadiah tersebut secara khusus disiapkan untuk orang tersebut dan sudah dipikirkan matang-matang sehingga menyentuh hati orang yang menerimanya.
- Waktu yang berkualitas.
Apabila Anda memiliki bahasa kasih waktu yang berkualitas, bagi Anda, tidak ada hal yang lebih menunjukkan bahwa Anda dikasihi lebih dari perhatian penuh yang tidak terbagi. Ketika Anda menghabiskan waktu bersama pasangan Anda, misalnya pergi makan malam atau menonton film di rumah bersama dan pasangan Anda benar-benar hadir secara fisik dan mental, tidak melihat ponselnya dan fokus kepada Anda dan kegiatan yang sedang Anda berdua lakukan, hal itu membuat Anda merasa penting, dihargai dan dikasihi. Ketika pasangan Anda gagal untuk fokus mendengarkan secara aktif dan menyediakan waktu satu lawan satu (one on one) untuk Anda, hal ini akan membuat Anda merasa tidak dicintai.
Ketika Anda memiliki pasangan yang memiliki bahasa kasih waktu yang berkualitas, ini dapat menjadi tantangan tersendiri. Sebab saat menghabiskan waktu bersama pasangan Anda, Anda perlu meletakkan ponsel, mematikan tablet Anda dan fokus pada pasangan Anda. Sayangnya dengan perkembangan teknologi yang semakin mutakhir, menghabiskan waktu yang berkualitas adalah sebuah tantangan yang cukup besar dan semakin lama semakin langka. Sering kali bahkan disaat secara fisik Anda sedang bersama dengan pasangan Anda, mental dan pikiran Anda berada di tempat yang berbeda, biasanya di dunia maya atau larut di dalam pikiran Anda masing-masing. Oleh sebab itu, walaupun Anda dan pasangan berada di tempat yang sama dan dekat secara fisik dengan satu sama lainnya tetapi saling melakukan hal yang berbeda, tidaklah merupakan waktu yang berkualitas, tidak peduli berapa lama waktu yang Anda lewati duduk bersama. Kurangnya koneksi di antara Anda dan pasangan dapat membuat pasangan Anda yang membutuhkan waktu berkualitas merasa kosong, sendirian dan kesepian. Cobalah dengan sengaja untuk meluangkan waktu bersama pasangan Anda dan fokus pada dirinya, walaupun hanya sebentar setiap harinya, ketika Anda melakukan hal tersebut, itu akan menyentuh hati pasangan Anda dengan cara yang tepat sesuai dengan kebutuhannya. Pasangan Anda akan merasa penting, dicintai, dan istimewa.
- Sentuhan fisik.
Berpegangan tangan, memberikan kecupan, pelukan dan sentuhan fisik lainnya adalah cara yang Anda paling sukai untuk memberikan dan menerima kasih sayang ketika Anda memiliki bahasa kasih sentuhan fisik. Sentuhan dapat menyampaikan kehangatan dan rasa aman, sementara pengabaian fisik dapat membuat Anda merasakan terciptanya jarak antara Anda dan pasangan Anda.
Bagaimana Bahasa Kasih Dapat Mempengaruhi Hubungan-hubungan Anda
Sebagian besar dari kita memiliki satu atau dua buah bahasa kasih yang dominan. Dan tidak jarang juga kita memiliki bahasa kasih yang berbeda dari orang-orang yang kita kasihi, entah itu pasangan kita, anak-anak kita, orang tua kita, kakak-adik kita, maupun sahabat-sahabat kita. Maka, ketika Anda mengungkapkan kasih Anda kepada pasangan dengan bahasa kasih Anda, kemungkinan besar pasangan Anda tidak akan merasakannya. Contohnya, bahasa kasih Anda adalah tindakan pelayanan sedangkan bahasa kasih pasangan Anda adalah sentuhan fisik. Ketika Anda berusaha untuk membantu pasangan Anda mencuci piring atau tindakan melayani lainnya, pasangan Anda mungkin tidak akan merasakan sesuatu yang spesial seperti ketika Anda memberikan sebuah pelukan sederhana atau sebuah kecupan di pipi.
Pertanyaan selanjutnya adalah, apakah pasangan Anda merasa dikasihi oleh Anda? Apakah selama ini Anda berusaha mengungkapkan rasa cinta Anda kepada pasangan dengan ungkapan yang tepat dan dimengerti oleh pasangan Anda? Atau Anda hanya melakukan apa yang Anda rasa paling berarti untuk Anda? Cobalah untuk belajar berbicara bahasa kasih pasangan Anda. Hal ini dapat secara drastis memperkuat hubungan Anda dan pasangan.
Apabila Anda tidak mengetahui apa bahasa kasih Anda sendiri dan apa bahasa kasih pasangan Anda, Anda dapat mencari tes online untuk bahasa kasih. Banyak dari tes-tes ini dapat diambil secara gratis. Bahasa kasih ini tidak hanya efektif untuk hubungan Anda dan pasangan Anda, tetapi juga dapat diterapkan untuk hubungan-hubungan lainnya, seperti kepada orang tua kita, anak-anak kita, kakak-adik kita maupun sahabat-sahabat kita.
Apabila Anda membutuhkan tips lebih lanjut untuk mengembangkan hubungan-hubungan di dalam hidup Anda, Anda dapat mempertimbangkan untuk menggunakan jasa konsultasi dengan seorang psikolog atau seorang konselor yang berpengalaman untuk membantu Anda secara konfidensial.
Image Source :